Gudang Warta

Berita Online Informatif Terpercaya

Iklan

https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js?client=ca-pub-1169732637112482

Halaman

Dapur Warga Rusak, Babinsa Kodim 0802/Ponorogo Bantu Perbaiki

redaksi gudang warta     - Eko Setiyo Budi
Sabtu, 30 September 2023, 16:09 WIB Last Updated 2023-09-30T09:09:00Z

Serda Sukamto selaku Bintara Pembina Desa (Babinsa) di Kelurahan Keniten membantu memperbaiki dapur milik Pak Budi yang rusak, Sabtu (30/09/2023).

 



PONOROGO - gudang-warta.com - Pak Budi adalah salah satu warga Kelurahan Keniten,  Kecamatan / Kabupaten Ponorogo dimana  wilayah tersebut menjadi tugas tanggung jawab Serda Sukamto selaku Bintara Pembina Desa (Babinsa) di Kelurahan tersebut, Sabtu (30/09/2023).


Kebetulan Pak Budi hari ini sedang mempunyai kesibukan memperbaiki dapur di rumah miliknya dan diketahui Serda Sukamto sehingga tanpa pikir panjang langsung turun membantu proses perbaikan dapur tersebut. 


"Rumah milik Pak Budi ini berada di depan Kantor Kelurahan Keniten sehingga kami dengan cepat bisa memonitor kegiatan yang ada di rumah tersebut," kata Serda Sukamto saat dihubungi Media Center 0802.


"Membantu warga di wilayah desa binaan terutama yang sedang mempunyai kegiatan atau pekerjaan seperti Pak Budi ini sudah menjadi tugas dan kewajiban kami sebagai Babinsa, " ujarnya. 


Dengan membantu dan meringankan segala bentuk kegiatan yang dilakukan warga,  Serda Sukamto berharap semua ada manfaatnya terutama bagi kesejahteraan warga khususnya yang ada di wilayah desa binaan. (MdC0802/Eko/Red)

Komentar

Tampilkan

Terkini